
Babalan,(11/12/2018)- Padat Karya Tunai hari ke 3 di Desa Babalan mengerjakan susuk wangan di Blok Sawah mboto.Saluran air di daerah sawah mboto memang dangkal sehingga bila ingin membuang air di petak sawah mengalami kesulitan . Saluran air ini menghubungkan ke saluran pembuangan di sungai Silugonggo/ Sungai Juwana .Kegiatan yang dilaksanan pada hari ini Selasa tanggal 11 Desember 2018, diikuti oleh 45 warga . Diharapkan dengan normalnya saluran air ini tanaman padi warga bisa tumbuh baik karena tidak tergenang air terlalu dalam,sehingga padi bisa tumbuh baik dan tidak dimakan hama keong mas.

Tinggalkan Balasan